Editorial
06 November 2018

Belanja Online, Ini dia 7 Keuntungannya!



Kamu lebih suka belanja online atau belanja offline nih? Tau nggak kalau ternyata belanja online punya banyak banget manfaat yang bisa langsung kamu rasakan lho!

 

(Sumber gambar : https://www.maxmanroe.com)

 

Sekarang ini belanja online atau online shopping lagi marak banget, termasuk di Indonesia karena kemudahan dan harga yang lebih terjangkau. Ternyata, banyak banget lho manfaat yang bisa kamu dapatkan dengan berbelanja online. Nah, kamu mau tau ngga nih apa aja manfaat yang bisa kamu rasakan dengan belanja online di online shop?

 

1. Lebih Hemat Waktu dan Tenaga

Nah, pastinya belanja online ini praktis dan nggak membutuhkan waktu lama, cukup membuka situs toko online, memilih produk, bayar terus tunggu deh sampai barang tiba. Belanja online juga hemat tenaga karena kamu nggak harus modar-mandir memilih produk yang diinginkan di dalam toko kan?

 

2. Pilihan Produk Lebih Banyak

Karena kapasitas dan admin online shop yang lebih banyak,  kamu pastinya bisa menemukan berbagai produk baru yang unik banget dan pastinya bisa menarik perhatian kamu!

 

3. Harga Produk Jauh Lebih Murah

Kamu sering merasa nggak kalau produk yang sama di online shop bisa lebih murah dari yang di toko offline? Hal ini karena barang-barang yang dijual di online shop nggak terkena pajak toko dan pajak lainnya. Jadi lebih hemat kan?

 

4. Lebih Banyak Diskonnya

Tau nggak kalau dengan belanja online dibandingkan belanja offline kamu lebih berkesempatan untuk mendapatkan banyak diskon? Ada beragam pilihan produk yang berkualitas dengan harga yang terjangkau banget! Siap-siap hati dan dompet ya!

 

5. Banyak Pilihan Sistem Pembayaran

belanja online lewat toko online memberikan anda kemudahan dalam pembayaran, bisa transfer rekening hingga cod (cash on delivery)

 

6. Bebas Biaya Ongkos Kirim

Salah satu manfaat yang bisa kamu langsung rasakan dengan belanja online yaitu kamu nggak perlu bayar ongkir (ongkos kirim) dan semua paket akan dikirim sesuai ke alamat kamu! Siapa nih yang udah ngga sabar paketnya sampai?

 

7. Mencegah Kita Menjadi Kalap

Kamu termasuk yang suka kalap nggak kalau udah langsung liat barang-barang yang unik dan lucu apalagi memang udah kamu incar? Nah, dengan berbelanja online bisa mencegah kamu supaya nggak lapar mata membeli barang yang nggak diperlukan, karena dengan berbelanja online biasanya kita bisa menunda pembelian karena bisa produk bisa dimasukkan ke wishlist terlebih dahulu dan kamu bisa berfikir dulu sebelum check-out. Wah, hebat kan?

 

(Sumber gambar : https://2.bp.blogspot.com)

 

Nah, kalau kamu mau langsung ngerasain keuntungan belanja online ini apalagi ditambah dengan perlindungan jiwa dan kesehatan, kamu wajib banget nih ikutan promo dari Ciputra Life “November Meriah”. Tinggal beli asuransi di www.ciputralife.com dan bisa langsung dapatkan  voucher Tokopedia sampai 250ribu berupa Gift Card yang bisa kamu redeem di Toko Cash kamu! Tertarik? Yuk, cepetan cek promonya di https://www.ciputralife.com/promo/read/november-meriah-gratis-voucher-tokopedia-250-ribu cuma di bulan November ini!

 Dapat perlindungannya, dapat juga voucher belanjanya! Jangan sampai ketinggalan!

 

# PT. Asuransi Ciputra Indonesia terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan